Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Pertanyaan Interview Magang yang Pasti Ditanyakan

pertanyaan-interview-magang

Pertanyaan interview magang

Pertanyaan interview magang dan jawabannya

Hari ini saya mau ngebahas topik yang lumayan sering ditanyain seputar magang. Dan saya mau share 4 pertanyaan interview magang yang pasti ditanyakan. Mudah-mudahan artikel ini bisa membantu Anda interview lebih lancar dan lebih baik.

Pertanyaan interview magang

Proses interview merupakan hal yang pasti dialami oleh para pencari kerja, termasuk yang magang. Berikut ini pertanyaan dan jawaban interview magang yang perlu Anda kuasai. 

1. Kenapa memilih perusahaan kami

Pertanyaan interview magang yang pasti ditanyakan yang pertama adalah kenapa memilih perusahaan kami. Saya tahu jawaban jujur Anda dari pertanyaan ini adalah karena disuruh oleh kampus. Sebagai mahasiswa tahun ketiga, banyak dari Anda mungkin masih bingung pilih perusahaan yang mana. 

Oleh karena itu, mungkin tanpa berpikir panjang, karena persyaratan magang sudah didepan mata, mau nggak mau Anda harus pilih salah satu dari perusahaan yang disodorkan kampus. Jadinya Anda bingung ketika pertanyaan ini ditanyakan. 

Tapi kalau Anda jawab jujur seperti itu, dan Anda beri tahu bahwa Anda disuruh oleh kampus akan menimbulkan kesan tidak baik. Rekruter bisa berpikir bahwa perusahaannya adalah cadangan terakhir, dari pada tidak ada. Jadi Anda kesini bukan karena keinginan sendiri kesini, tapi karena terpaksa, karena disuruh kampus.

Kalau sudah dijawab begitu sama HRD, makin susah jawabnya. Jadi lebih baik tunjukan bahwa Anda sudah kenal sama perusahaan yang sedang Anda lamar ini. Anda sudah melakukan riset. Anda sudah mencari tahu tentang bisnisnya. Anda mencari tahu tentang performa perusahaan dan kepemimpinannya. Pokoknya tunjukan bahwa Anda punya ketertarikan tersendiri terhadap perusahaan ini.

2. Tujuan magang

Pertanyaan yang paling sering ditanyakan ketika interview magang yang kedua adalah apa tujuan Anda magang di sini. Lagi-lagi, buat Anda mahasiswa yang polos dan lugu, pasti ingin menjawab:  Lah, wong saya disuruh sama kampus pak sebagai persyaratan kelulusan. Kalau saya tidak magang, saya tidak bisa lulus. 

Dan percaya atau tidak, saya pernah bahkan sering kalau interview anak magang mendapat jawaban seperti ini. Lagi-lagi begini, kita juga tahu Anda pasti magang di sini karena ada kebutuhan dari kampus. Tapi yang kita ingin dengar sebenarnya adalah alasan pribadi Anda. kenapa Anda secara spesifik ingin magang di perusahaan ini. Apa sih yang Anda cari dari pengalaman magang ini.

Misalkan Anda bisa jawab Anda ingin kerja di kantor akuntan publik setelah Anda lulus. Jadi sekarang Anda sedang mencari magang di kantor akuntan publik juga, supaya CV Anda semakin meyakinkan ketika Anda melamar kerjaan nanti. Yang seperti itulah saya yakin Anda lebih pintar menjawabnya. Harus memberi jawaban yang niat.

3. Kesulitan tersulit dan cara menyelesaikannya

Pertanyaan ketiga yang pasti ditanyakan pada saat intervie magang adalah kesulitan terbesar apa yang pernah Anda hadapi dan bagaimana cara Anda menyelesaikan. Di sini yang temen-temen masih perhatikan adalah jangan kepancing untuk bercerita tentang cerita-cerita yang terlalu pribadi.

Misalkan ketika Ayah meninggal, ketika peliharaan Anda sakit. Misalkan saat ada keluarga yang memutuskan untuk keluar dari rumah karena ada masalah keluarga. Itu semua masa-masa yang sulit buat Anda. Tapi masa-masa sulit tersebut satu sifatnya terlalu personal. Kedua, tidak semua dari cerita-cerita tadi ada solusinya.

Kalau misalkan ada anggota keluarga yang meninggal, ya berduka kemudian move on. Begitu kan. Itu bukan sebuah masalah yang harus diselesaikan, tapi adalah satu kondisi yang memang harus dilewati dengan berbesar hati.

Sebenarnya, tujuan dari pertanyaan ini adalah memberi Anda kesempatan untuk menjual diri. Jadi kalau Anda malah curhat, yang ada malah terkesan tidak profesional. Dan jadinya recruiter gagal mendapatkan informasi yang dia ingin dapatkan dari Anda.

Justru melalui pertanyaan ini, Anda bisa memberikan jawaban-jawaban yang sifatnya related dengan kerjaan, related dengan soft skill maupun hard skill Anda. 

Jadi Anda bisa jawab tentang pengalaman Anda memimpin organisasi di kampus. Tentang pengalaman Anda magang di perusahaan sebelumnya. Tentang project yang Anda mulai bersama temen-temen Anda, misalkan Anda membuat bisnis bersama, jadi kesulitannya apa dalam berbisnis. 

Kesulitannyanya apa ketika magang di tempat yang dulu. Misalkan dapat bosan galak. Bagaimana cara memenangkan hati bos yang galak tersebut dan sebagainya. Justru kalau Anda ceritanya terlalu personal dan hanya curhat saja, kesempatan Anda untuk jualan bakal hilang.

4. Apakah ada pertanyaan untuk kami

Pertanyaan keempat yang pasti keluar di interview magang adalah apakah Anda punya pertanyaan untuk kami. Jawaban yang benar adalah punya. Anda harus selalu punya pertanyaan yang Anda ingin tanyakan.

Bayangkan Anda sama recruiter ini baru kenalan 45 menit yang lalu, baru pertama kali ketemu. Mungkin ini juga kali pertama Anda datang ke kantor ini. Jadi tidak mungkin kan kalau Anda nggak punya rasa penasaran sama sekali dengan orang baru yang baru Anda kenal. Sama teman baru yang baru dikenal pasti ingin tanya, asli mana, kos di mana, umur berapa, dan sebagainya.

Pasti ada rasa penasaran. Apalagi Anda sedang mencoba mengenal perusahaan yang nanti akan jadi tempat Anda bekerja magang. Pastinya Anda punya macam-macam pertanyaan juga. Kalau tidak terpikir atau ngeblank pada saat interview, ya siapkan dari sebelum interview.

Bahan pertanyaan bisa melalui website perusahaan, membaca laporan tahunannya. Bisa coba buka linked In dari bos-bpsnya. Bisa juga mencari artikel berita tentang perusahaan tersebut. Atau mencari mention-mention di media sosial tentang perusahaan tersebut.

Tunjukkan bahwa Anda punya rasa penasaran terhadap perusahaan ini. Rasa penasaran ini yang akan dihargai oleh recruiter.

Itu tadi empat pertanyaan yang pasti keluar di setiap interview magang. Pertanyaan apa lagi yang jadi pertanyaan favorit Anda dan bagaimana cara Anda menjawabnya? Silahkan tuliskan jawabannya di kolom komentar di bawah. 

Semoga artikel empat pertanyaan interview magang yang pasti ditanyakan ini bermanfaat untuk Anda. Silahkan share supaya orang lain mendapat manfaat yang sama.

Baca artikel lainnya tentang dunia kerja, bisnis, management dan keuangan di website edubisnis.my.id.

pertanyaan interview magang